Minggu, 31 Januari 2016

Menggunakan Audio Edit Magic Portable

Sama halnya seperti menggunakan Audio Edit Magic versi non portable, yang portable pun memiliki tools yang sama. Hanya bedanya dengan versi portable, kita bisa menggunakan aplikasi ini tanpa installasi [Pasti lah ya readers sudah tau semua ^^]. Bagi yang belum tahu langsung saja. Pertama dengan aplikasi ini saya coba contohkan untuk membuat potongan sebuah lagu, misalnya ada beberapa orang yang menyukai lagu bagian reff nya saja untuk dijadikan ringtone. Tahapannya adalah :

1. Buka aplikasi nya. Menu tampilan awal seperti ini.




2. Karena disini saya akan membuat potongan sebuah lagu / memodifikasi file, maka saya pilih Open an existing File.



3. Setelah file mp3 dibuka, akan keluar gambaran equalizer (katakan lah ini sebutannya) dari file tersebut. Sebelum memotong lagu, seandanya ingin memutar nya terlebih dahulu anda bisa menggunakan tombol play diatas menu bar dan stop untuk menghentikan lagunya. 


4. Setelah anda yakin bagian mana yang akan di buang dan bagian mana yang akan disisakan, anda bisa blok di equalizer yang akan dibuang. Ingat yah, yang diblok adalah bagian yang akan dibuang. Jangan sampai tertukar.


5. Setelah diblok, tekan tombol delete di keyboard, dan bagian yang diblok akan hilang dari tampilan layar. Jika bagian yang dipotong ternyata salah anda bisa undo, dan ulangi ke tahapan sebelum nya.
Apabila file musik yang ada potong sudah fix, maka anda bisa simpan.

Mudah kan, dan persis sama seperti Audio Edit Magic versi Non portable,, Semoga bermanfaat...


0 komentar:

Posting Komentar